Dr. MUHID RESMI JABAT WAREK KK PERIODE ANTAR WAKTU 2018-2022

UINSA Newsroom, Kamis (12/08/2021); UIN Sunan Ampel (UINSA) Surabaya resmi menggelar Pelantikan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama antar waktu periode tahun 2018-2022, pada Kamis, 12 Agustus 2021. Adalah Dr. Muhid, M.Ag., yang mendapat amanah mengisi jabatan yang sempat kosong pasca berpulangnya Prof. Dr. H. Mashum, M.Ag., pada 11 Juli 2021 lalu. Hal ini tertuang dalam SK Rektor Nomor 727 Tahun 2021.
Rektor UINSA Surabaya, Prof. H. Masdar Hilmy, S.Ag., M.A., Ph.D., dalam sambutan menyampaikan ucapan selamat datang kepada Wakil Rektor terlantik yang sebelumnya menjabat sebagai Kaprodi Ilmu Hadist pada Program Pascasarjana UINSA Surabaya tersebut. Rektor berharap, dengan diantiknya pengganti antar waktu akan kembali mendinamisasi dan memobilisasi tugas dan program dibawah koordinasi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama. “Selamat kepada Bapak Dr. Muhid, M.Ag. Semoga kita bisa segera turn in, gas pol, segera menemukan irama dalam orkestrasi kinerja kelembagaan kita, ” ujar Prof. Masdar.

Rektor juga berpesan, agar segenap unit segara merapatkan barisan kembali untuk menunaikan tugas-tugas kelembagaan. “Di hadapan Pak Warek 3 ini akan ada banyak hal yang harus diselesaikan. Terima kasih. Saya mohon dengan segala kerendahan hati agar Pak Muhid, pelan-pelan namun pasti bisa masuk kedalam irama kerja kita dan segera mengambil berbagai hal yang menjadi tanggung jawab Wakil Rektor 3 ini,” terang Prof. Masdar.
Dr. Muhid, ditemui pasca pelantikan menuturkan, akan berusaha sebaiknya untuk menjalankan amanah yang telah diberikan Rektor terkait tugas dan kewajiban Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama. Empat hal yang ditekankan Rektor antara lain bidang Kemahasiswaan, Career Centre, Tracer Study, dan Kerjasama. “Saya tidak akan keluar dari ranah itu. Ini merupakan satu bagian dari kelanjutan dan bukan satu periode yang berdiri sendiri. Maka amanat dari Pak Rektor itulah yang harus kita teruskan,” ujar Dr. Muhid.

Dekan Fakultas Ushuluddin dan Filsafat UINSA Surabaya Periode 2013-2017 ini juga menegaskan, dalam menjalankan tugas dan kewajiban, dirinya tidak akan bisa berjalan sendiri. Sehingga, Dr. Muhid berharap dukungan dari masing-masing unit khususnya yang berada dalam garis koordinatif Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama.
“Jabatan ini bagi saya bukan nikmat tapi bagian dari amanah. Oleh karena itu, tentu saya tidak akan menikmati jabatan ini tapi jabatan ini bagian dari tugas yang harus saya laksanakan. Secara umum sebagai Khalifatullah fil ardhi, tetapi secara khusus kami ini adalah ASN yang hidup di UIN Sunan Ampel. Maka tugas apapun yang diberikan kepada kami harus kami laksanakan sebagai seorang ASN, Abdi Negara,” tukas Dr. Muhid. (All/Humas)